Jumat, 15 Oktober 2010

PIS-10-02_30110094_PERANGKAT KOMPUTER


Komputer adalah alat elektronik untuk membantu manusia dalam penghitungan dan pengolahan data. Komputer terdiri atassoftware(perangkat lunak),hardware(perangkat keras) dan brainware.
Perangkat keras komputer (hardware) adalah semua bagian fisik komputer, dan dibedakan dengan data yang berada di dalamnya, dan dibedakan dengan perangkat lunak (software) yang menyediakan instruksi untuk perangkat keras dalam menyelesaikan tugasnya.
berikut adalah contoh-contoh perangkat keras komputer :

Prosesor
Prosesor merupakan otak dari komputer yang didukung oleh komponen lainnya. Prosesor merupakan chip yang sering disebut dengan “mikroprosesor”. Pada saat sekarang ini ukuran prosesor sudah mencapai tingkatan gigahertz. Ukuran tersebut adalah hitungan kecepatan prosesor dalam mengolah data atau informasi. Semakin besar ukurannya semakin cepat proses pengolahan dan pengaksesan data atau informasi tersebut.
prosesor memiliki tiga bagian penting sebagai berikut :
1. ALU (Arithmatika Logical Unit)
adalah pusat dari segala perhitungan matematis untuk menjalankan semua perintah yang harus dilaksanakan oleh sebuah system PC.
2. CU (Control Unit)
adalah bagian yang pengatur semua lalu lintas data dan perhitungan yang dilakukan oleh prosesor. Dengan adanya unit ini, segala perhitungan dan eksekusi dapat dilakukan secara berurutan
3. MU (Memori Unit)
adalah unit pendukung, Semua perintah yang sering digunakan oleh prosesor akan disimpan sementara pada bagian ini. Dengan adanya unit ini, prosesor tidak perlu lagi memanggil perintah yang sama ke bagian lain. Dengan demikian waktu yang dibutuhkan untuk menjalankan perintah-perintah penting dapat dipersingkat. Pada prosesor modern, memori unit sudah berada pada bagian prosesornya (core). Umumnya memori ini disebut sebagai cache memory yang dibenamkan pada sebuah prosesor, sehingga kecepatan eksekusinya semakin membaik
Motherboard
 Motherboard atau biasa juga disebut mainboard merupakan sebuah papan utama dimana terdapat komponen-komponen serta chip controller yang bertugas mengatur lalu lintas data dalam sistem motherboard

-Slot prosesor : sebagai tempat penyimpanan prosesor
-Slot Memory : sebagai tempat penyimpanan RAM
-North Bridge : sebagai penghubung dari prosesor ke RAM
-South bridge : sebagai penghubung ke BIOS
-BIOS : sebagai pengontrol hardware komputer pada saat booting
-Chip CMOS : sebagai baterai untuk BIOS
-AGP (Accelerated Graphics Port) : sebagai tempat penyimpanan VGA
-IDA : sebagai penyambung ke hard disk 
-Back Panel terdiri dari:
*PS/2 : sebagai slot untuk keyboard dan mouse
*Serial terdiri dari female dan male : slot untuk penghubung ke layar
*Slot USB
*Slot LAN 
*Slot untuk speaker
1. BIOS

Singkatan dari Basic Input/Output System. Merupakan kumpulan informasi motherboard dan juga merupakan software berisi perintah-perintah dasar. Fungsi utamanya adalah sebagai sarana komunikasi antara sistem operasi dengan hardware yang terpasang pada motherboard.
2. Bus

Istilah yang menyatakan sistem aliran data yang digunakan hardware yang terpasang pada motherboard untuk berkomunikasi dengan prosesor. Satuan yang digunakan biasanya adalah frekuensi (Hertz) atau lebar bit data.
3. Clock Speed

Istilah ini digunakan untuk menyatakan kecepatan dari sebuah prosesor atau komponen lainnya. Angka clock speed didapat dari perkalian multiplier terhadap FSB. Semakin tinggi clock speed, maka semakin tinggi kinerja yang dihasilkan oleh prosesor atau komponen hardware tersebut. Satuan yang digunakan biasanya adalah megahertz (MHz) atau gigahertz (GHz). Biasanya disebut juga sebagai kecepatan eksternal dari sebuah prosesor.
4. FSB

Singkatan dari Front Side Bus, yaitu bus utama yang menghubungkan antara prosesor dengan chipset motherboard. Satuan yang digunakan adalah megahertz (MHz).
5. Heatsink

Komponen yang diletakkan di atas prosesor. Fungsinya adalah menyerap panas yang dihasilkan saat prosesor bekerja. Biasanya sebuah heatsink dilengkapi sebuah kipas untuk menjaga agar suhu prosesor tetap stabil.
6. Overclocking

Suatu teknik yang dilakukan untuk meningkatkan kinerja prosesor, memori, atau kartu grafis, dengan cara meningkatkan FSB atau clock speed komponen tersebut. Teknik ini memerlukan sebuah system pendingin khusus pada komponen, karena menghasilkan panas berlebih, di mana panas berlebih ini dapat merusak sistem. PC

Memory
-       Register Register merupakan jenis memori yang terdapat pada processor dan sebagai memori internal processor. Register merupakan memori yang mempunyai kecepatan tinggi 5 sampai 10 kali dibandingkan memori utama. Register digunakan untuk menyimpan instruksi dan data yang sedang diproses oleh CPU, sedang instruksi-instruksi dan data lainnya yang menunggu giliran untuk diproses masih disimpan di memori utama
-       Cache memoriMerupakan memori yang dapat meningkatkan kecepatan komputer dan dikatakan sebagai memori perantara
-       ROM ( Read Only Memory) Memori dalam CPU berfungsi membantu proses kerja komputer. ROM adalah salah satu memori, mempunyai sifat hanya dapat dibaca dan tidak bisa diubah dan mempunyai sifat yang permanen atau tetap. ROM mulai berfungsi saat menghidupkan komputer.Sebagian perintah ROM ini dipindakan juga ke dalam RAM berupa instruksi. Misalnya, untuk melihat isi file dengan perintah DIR dan untuk mengecek kapasitas disket atau harddisk dengan CHKDSK, ROM bersifat tetap atau permanen bila terjadi mati listrik, file pada ROM tidak akan hilang. Instruksi yang tersimpan dalam ROM disebut dengan microinstruction atau firmware karena hardware dan software dijadikan satu oleh pabrik pembuatnya. Apabila isi dari ROM hilang atau rusak maka sistem dari komputer tidak dapat berfungsi, oleh karena itu pabrik komputer merancang ROM hanya dapat dibaca saja dan tidak dapat dirubah. Selain ROM terdapat pula jenis ROM yang dapat diprogram kembali yaitu PROM (Programmable Read Only Memory), yang hanya dapat diprogram satu kali dan tidak dapat diubah kembali. Kemudian terdapat pula jenis lain yang disebut dengan EPROM (Erasable Programmable Read Only Memory) yang dapat dihapus dengan sinar ultraviolet serta dapat diprogram kembali berulang-ulang. Dan jenis yang disebut EEPROM (Electrically Erasable Programmabel Read Only Memory) yang dapat dihapus secara elektronik dan dapat deprogram kembali.
-       RAM ( Random Access Memory )Merupakan jenis jenis memori yang dapat dibaca, diisi, dan diubah menurut kebutuhan (volatile). RAM mempunyai sifat sementara. Sifat sementara ini maksudnya adalah jika terjadi mati listrik maka data yang berada dalam RAM akan hilang. Misalnya, Pada saat anda mengetik yang ketikan telah sampai dua lembar, tetapi belum disimpan hasilnya ke dalam disket atau harddisk, hasil ketikan Anda akan berada di dalam RAM. Bila terjadi mati listrik maka data yang ada di dalam RAM akan hilang
Hardisk
 harddisk berbeda dengan RAM yang hanya menyimpan data untuk sementara waktu hardisk menyimpan data secara permanen

contoh komponen tambahan komputer (peripheral)
-Monitor : Monitor itu termasuk output device yg sangat penting dan utama dalam sebuah komputer,(ga mungkin kalo komputer ga ada monitornya).kebanyakan sekarang pake LCD
-Keyboard : Keyboard itu sama-sama perangkat utama dalam sebuah komputer cuma bedanya kalo keyboard itu input device utama dalam komputer.Keyboard fungsinya untuk mengetikan atau memasukan data ke komputer
-Mouse : Mouse ada 3 macam yg kita kenal yaitu wheel mouse,optical mouse sama laser mouse.-Scanner

-Printer : fungsinya untuk mencetak file dari komputer

-dll

0 comments:

Posting Komentar

my hero

my hero
I love my mom, more than everything

Dwita Pratiwi

Dwita Pratiwi
siapa yg sanggup menentukan hari? karena hidup adalah kematian yg tertunda. seandainya nyawa ini dapat dibagi, biarkanlah aku membagi nyawaku untukmu. rest in peace honey, I love you
Diberdayakan oleh Blogger.

My Lovely Big Family

My Lovely Big Family
fotho ini diamil pas Lebaran IdulFitri, semua dari, nenek, saudara2 dan ipar mama, serta sepupu-sepupu dari mama ikut berkumpul bersama kami, yah kecuali kak Wira dan Kak Nindy anak dari kakak tertua mama. oh ya, sepupu2 sy yg sudah berkeluargapun juga membawa keluarga mereka

Pages

Foto saya
not a girl, not yet a woman

BTemplates.com